HAIRBALL FOR CAT
Apa itu hairball?
Hairball adalah gumpalan rambut/bulu kucing yang tertelan saat si kucing melakukan grooming pada dirinya sendiri (menjilati tubuhnya). hal yang wajar jika memang bisa dimuntahkan atau dikeluarkan dari tubuhnya sendiri.
Bulu / rambut yang masuk ke dalam perutlah yang biasanya dimuntahkan oleh kucing, yang tersangkut ditenggorokan bisa menyebabkan kucing iritasi dan batuk.
Eits, jangan khawatir dulu ya sebab hairball sebenarnya merupakan sebuah kondisi yang umum terjadi. Bahkan, hairball penting dilakukan untuk menjaga kesehatan sang kucing lho. Apa sih kondisi ini dan bagaimana cara mengatasi kucing hairball? Anda yang penasaran dapat terus menyimak informasi selengkapnya berikut ini:
- Apa sih penyebab hairball?
Hairball terjadi karena si puss melakukan grooming (perawatan diri sendiri) dengan menjilati bulunya. Bulu-bulu yang rontok ini kemudian akan tertelan ke sistem pencernaan di kucing. Umumnya, sistem pencernaan si puss dapat mengatasi bulu yang tertelan. Namun dalam beberapa hal, bulu-bulu tersebut tak bisa dicerna dan tertinggal di perut sehingga membentuk hairball. Nah, sang kucing perlu memuntahkan bulu tersebut agar sistem pencernaan tetap bersih.
Hairball pada kucing lebih sering terjadi pada kucing berbulu panjang, seperti Persia, Anggora, maupun Maine Coon. Hal ini terjadi karena mereka lebih sering melakukan grooming sehingga lebih banyak bulu yang tertelan.
- Bagaimana ciri-ciri kucing hairball
Anda sebaiknya mengetahui ciri-ciri kucing hairball sebelum menyimak cara mengatasi kucing hairball, antara lain:
- Kucing terlihat akan muntah secara terus menerus. Biasanya, hal ini juga diikuti oleh batuk yang tidak berkesudahan. Kucing juga akan dapat mengeluarkan suara seperti akan muntah secara terus menerus
- Kucing kehilangan nafsu makan
- Kucing tampak mudah lelah dan lesu
- Kucing mengalami konstipasi
- Kucing mengalami diare
Apabila Anda mendapati kucing menunjukkan tanda-tanda tersebut, maka kemungkinan besar si manis akan memuntahkan bulunya dalam beberapa waktu kedepan.
- Bagaimana cara mengobati kucing hairball?
Sebenarnya tidak ada cara mengobati kucing hairball secara pasti karena hal ini merupakan kondisi yang cukup umum terjadi pada si manis. Namun Anda dapat melakukan penanganan dengan menggunakan beberapa produk berbasis petroleum yang mungkin digunakan untuk membantu bulu yang tertinggal agar dapat dicerna dengan baik di sistem pencernaan. Meski dijual bebas, pastikan Anda berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter sebelum memutuskan pemberian bahan obat hairball tertentu.
Cara mengobati kucing hairball paling efektif sebenarnya adalah dengan membawanya ke dokter langganan terdekat. Dokter akan melakukan pemeriksaan dan pengawasan hingga proses hairball selesai dilakukan. Hal ini cukup penting mengingat bulu yang kembali dimuntahkan terkadang dapat tersangkut di tenggorokan yang dalam kasus ekstrim bisa menimbulkan kematian.
- Bagaimana cara mencegah kucing hairball?
Hairball memang bukan sesuatu yang dapat dicegah, namun bukan berarti Anda dapat membiarkannya begitu saja. Dalam perkembangannya terdapat beberapa cara mengurangi kucing hairball, antara lain:
- Lakukan grooming secara berkala – Menjadwalkan grooming merupakan hal yang dapat Anda lakukan untuk mencegah hairball. Hal ini dikarenakan semakin banyak bulu kucing rontok yang dicabut, maka kemungkinan si puss menelan bulu juga semakin sedikit. Sisirlah bulu si manis secara teratur untuk mengurangi kemungkinan hairball. Plus, langkah ini juga dapat digunakan sebagai salah satu cara untuk membuat hubungan dengan si kucing semakin dekat.
- Ganti makanannya – Dewasa ini terdapat cukup banyak jenis makanan yang sudah diformulasikan khusus untuk mengurangi hairball. Makanan ini biasanya memiliki serat cukup tinggi sehingga bulu dalam perut dapat dicerna tubuh dengan baik.
Hairball pada kucing memang merupakan hal biasa, namun tetap saja dapat menimbulkan masalah bila tidak ditangani dengan seksama. Beberapa cara mengobati kucing hairball tadi bisa digunakan untuk menjaga agar si manis tetap sehat dan aktif. Selamat mencoba.
Komentar
Posting Komentar